Tugas dan Tanggung Jawab Supervisor Welder Pengelasan
5.15.2019
Jabatan seorang Supervisor welder merupakan salah jabatan yang cukup besar memberikan kontribusi nya pada proses pembangunan pada setiap proyek konstruksi
Menjadi seorang Supervisor harus mampu mengkoordinir dan mengawasi langsung pada pekerjaan pengelasan, serta melakukan pengaturan untuk semua welder yang terlibat pada proyek tersebut
Profesi sebagai supervisor welding biasanyadi awali karirnya dengan menjadi seorang welder dalam beberapa tahun, hingga tarap yang mahir dan paham tentang peralatan welding, WPS, memahami kode pengelasan, mengerti tentang standard pengelasan dan sebagainya
Biasanya di lapangan Supervisor welder akan bekerja sama dengan Supervisor pipa fitter mau pun dengan supervisor struktur
Koordinasi ini dilakukan oleh setiap supervisor agar antara pekerjaan fit up pada pekerjaan pipa atau plate bisa menghasilkan pekerjaan yang sesuai dengan standar pengelasan.
Melakukan diskusi tentang schedule atau jadwal mana pekerjaan yang menjadi prioritas utama yang harus segera di selesaikan atau yang masih bisa di kerjakan setelahnya
Melakukan diskusi tentang schedule atau jadwal mana pekerjaan yang menjadi prioritas utama yang harus segera di selesaikan atau yang masih bisa di kerjakan setelahnya
Apa Saja Tugas dan Tanggung Jawabnya
Berikut ada beberapa tugas dan kewajiban pekerjaan dari seorang supervisor welder atau pengelasan secara umum sebagai berikut;
- Supervisor welding harus selalu memperhatikan pelaksanaan pekerjaan pengelasan sudah sesuai dengan aturan pengelasan yang berlaku dan juga mengikuti aturan yang di buat oleh pihak client
- Memastikan fabrikasi dan pengelasan produk yang di buat sudah sesuai dengan spesifikasi proyek dan gambar
- Memeriksa dan memastikan peralatan cukup tersedia untuk pekerjaan yang akan di mulai, serta dalam kondisi baik sesuai dengan tanggal pemeliharaan dan kalibrasi terakhir
- Mengawasi dan memastikan untuk proses pengujian NDT atau radiografi sudah sesuai dengan kualitas dan standar yang sudah di tetapkan
- Melakukan production meeting dengan team kerja, untuk melakukan evaluasi kemajuan kerja mau pun kendala yang di hadapi
- Bisa memberikan masukan untuk pembuatan proses pengelasan yang ada maupun untuk proses perencanaan pengelasan nantinya agar sesuai dengan Persetujuan dan prosedur
- Membantu anggota team kerja dengan proaktif untuk memastikan proyek bisa selesai dengan tepat waktu dengan kualitas baik
- Mengajukan ke manajemen untuk perbaikan upah dan fasilitas kerja, agar welder dan anggota team nya agar mereka bekerja ter motivasi dan selalu semangat.
Relevansi dengan Pengelasan (Welding)
American Welding Society (AWS) Certification
CWI – Certification of Welding Inspectors
CWS – Certification of Welding Supervisors
Root run Jalur pertama Pengelasan
Weld width lebar las
Toe kaki jalur satu
Sealing run Jalur pengisi di bagian belakang
Sealing weld Jalur las pengisi
Leg length Kaki Las
Reinforcement Penguatan Pengelasan
Electrode Core Wire Kawat inti electroda
Heat affected zone (HAZ) Daerah pengaruh panas